Seberapa Sering Saya Harus Mengganti Filter Air Seluruh Rumah Saya?

 

Jika Bapak Ibu baru saja memasang filter air baru, atau jika Bapak Ibu pindah ke rumah yang sudah memiliki filter air, Bapak Ibu mungkin tidak yakin bagaimana cara merawatnya. Lantas berapa lama waktu penggantian media filter? Kita akan ulas.

Perawatan filter air untuk rumah tangga cukup mudah, hanya membutuhkan backwash berkala dan juga penggantian media filter air.

 

Berapa lama waktu penggantian media filter air pada umumnya? 6 bulan – 1 tahun.

 

Kenapa bervariasi masa penggantian media filter air? Ada beberapa penjelasan.

Filter yang berbeda memiliki persyaratan yang berbeda untuk seberapa sering mereka perlu diganti.

 

Faktor yang Mempengaruhi Lama Penggantian Media Filter Air

 

Angka lama waktu penggantian media 6 bulan sampai 1 tahun di atas tentunya sangat bergantung dari berbagai faktor.

Dari pengalaman kami dalam memasang filter air di berbagai kondisi customer yang berbeda-beda, bisa disimpulkan setidaknya ada 5 faktor yang mempengaruhi lama penggantian media filter air, yaitu:

  1. Tingkat Kontaminasi dalam Air yang Akan Difilter
  2. Volume air yang di filter
  3. Jumlah Media Filter yang Digunakan
  4. Frekuensi Penyaringan Air
  5. Kemampuan media filter dalam menangkap partikel kontaminan

Mari kita bahas satu persatu mengenai faktor ini.

 

Tingkat Kontaminasi dalam Air yang Akan Difilter

 

Kondisi air baku yang akan difilter menentukan lama penggantian media filter air.

Hal ini karena setiap air baku tentu memiliki kondisi awal yang berbeda-beda.

Kondisi awal ini dilihat masing-masing parameternya, sebagai contoh hardness.

Untuk menurunkan hardness pada air, dibutuhkan media filter air bernama resin kation.

Kerja resin kation untuk menurunkan air baku yang memiliki hardness 1000 ppm dibandingkan dengan air baku yang memiliki hardness 100 ppm tentu beda.

Contoh lain adalah tingkat kekeruhan yang diukur dalam satuan NTU.

Mengukur kekeruhan air menggunakan alat ukur bernama turbidity meter, dan tingkat kekeruhan diturunkan menggunakan media bernama pasir silika.

Untuk jumlah pasir silika, kerja nya tentu lebih berat untuk menurunkan kekeruhan air yang tinggi dibandingkan air yang sudah lebih jernih.

 

Volume Air yang Difilter

 

Volume air yang difilter pada rumah tangga tentu berbeda dengan volume air pada sebuah industri.

Berapa banyak air yang digunakan oleh rumah tangga?

Pemakaian air rata-rata rumah tangga di perkotaan di Indonesia sebesar setiap orang 144 liter perharinya.

Pemakaian terbesar adalah untuk keperluan mandi sebesar 60 liter perhari perorang atau 45 persen dari total pemakaian air

Sementara itu, rata-rata rumah tangga di Amerika Serikat menggunakan sekitar 80-100 galon (302-378 liter) air per hari

Seandainya air dengan volume tersebut dihasilkan dari filter air, maka tentunya untuk jumlah media yang sama, ia harus cepat diganti pada filter air dengan volume yang lebih besar.

Bagaimana dengan industri?

Dalam satu publikasi, industri garmen membutuhkan sekitar 2.500 liter rata-rata untuk menghasilkan satu baju katun

Untuk memproses satu kilogram fiber (spinning, dyeing, finishing), rata-rata membutuhkan 150 liter

Ini baru satu bidang industri, bagaimana dengan bidang industri lainnya? Bapak Ibu bisa melakukan riset

Oleh karena itu customer Ady Water biasanya beli media filter air dalam jumlah besar secara berkala

Misalnya ada yang beli resin kation anion ribuan hingga puluhan ribu liter resin, karena memang air yang harus difilternya banyak.

 

Jumlah Media Filter yang Digunakan

 

Hal ini mudah dipahami, dengan analogi bahwa untuk jumlah air yang sama, semakin banyak media filter air yang digunakan maka kerja media filter bisa lebih lama.

Hal ini karena kerja setiap gram media filter air nya bisa lebih ringan jika media filter air yang digunakan lebih banyak bukan.

Untuk rumah tangga dengan tabung FRP, umumnya cukup menggunakan satu-dua karung berbagai media filter air.

Tapi contohnya depot air minum yang banyak memfilter air, untuk lama penggunaan yang sama bisa jadi membutuhkan media filter air 2 atau 3 kali lipat lebih banyak.

 

Frekuensi Penyaringan Air

 

Frekuensi penyaringan air juga sangat berpengaruh pada lama media filter air harus diganti.

Semakin sering filter air bekerja, maka tentunya media filter air nya juga semakin cepat diganti.

Tapi yang perlu diperhatikan, media filter air ini juga jangan sampai sangat jarang digunakan.

Tetapi sesuai dengan kebutuhan saja, misalnya jika Bapak Ibu ingin mengisi toren sampai penuh maka filter air bekerja.

Saat ini sudah banyak valve yang bekerja secara otomatis sehingga bisa disesuaikan kebutuhan Bapak Ibu dengan mudah.

 

Kemampuan Media Filter dalam Menangkap Partikel Kontaminan

 

Media Filter Air seperti karbon aktif, pasir aktif, zeolit, dan manganese greensand memiliki kapasitas penyerapan yang tinggi, namun tentu saja tidak selamanya.

Masing-masing media filter air ini memiliki kualitas yang berbeda tergantung brand dan tipe produknya.

Istilah kapasitas atau kemampuan ini berbeda-beda setiap media filter air.

Misalnya untuk karbon aktif, parameter kapasitasnya bernama nomor iodin, dengan satuan mg/g

Karbon aktif yang bagus biasanya memiliki kapasitas 800 mg/g ke atas.

Sementara untuk resin, kapasitasnya bernama volume exchange capacity dengan satuan eq/l

Sebagai contoh resin kation Flotrol S+ yang memiliki volume exchange capacity sebesar 1,9 eq/l, dengan harga yang murah, tapi setara dengan resin lain seperti resin kation Amberlite IRC 120 Na

Berkaitan resin kation Flotrol S+ ini, ini merupakan produk terbaru dan Ady Water adalah satu-satunya distributor resin Flotrol S+ di Indonesia l oh.

Pastikan Bapak Ibu konsultasikan hal ini pada sales kami sebelum menentukan layanan dan produk yang dipilih.

 

Tanda filter air harus diganti

Berikut ini adalah beberapa tanda bahwa filter air harus diganti:

  1. Air yang dihasilkan terlihat kotor atau berwarna tidak normal.
  2. Air yang dihasilkan terasa berbau tidak sedap atau tidak segar.
  3. Backwash menjadi lebih sering / media lebih cepat jenuh
  4. Media penyaring seperti pasir atau karbon aktif sudah penuh dengan kotoran atau tidak efektif lagi dalam menyaring air.

Apabila terjadi salah satu dari tanda-tanda di atas, maka sebaiknya segera mengganti filter air agar sistem filter dapat bekerja dengan baik dan menghasilkan air yang berkualitas.

Selain itu, jangan lupa untuk selalu memelihara sistem filter dengan baik dengan cara membersihkan media penyaring secara rutin atau mengganti media penyaring yang sudah tidak efektif lagi.

Berikut adalah langkah-langkah mengganti media filter air

Filter Air Sumur

Kebagusan Filter Air Pam iaitu instalasi penjernihan air yang telah terbukti membuat jernih air licin, kuning, keruh

Instalasi Filter Air Jakarta

Kontak

Telepon & Whatsapp: 0821 2742 4060
Email: adywater@gmail.com

Alamat

Kantor Pusat Bandung:
Jalan Mande Raya No. 26, RT/RW 01/02 Cikadut-Cicaheum, Bandung 40194
rute google map klik: Ady Water Bandung

Kantor Cabang Jakarta:
Jalan Kemanggisan Pulo 1, No. 6, RT/RW 01/08, Kelurahan Pal Merah, Kecamatan Pal Merah, Jakarta Barat, 11480
rute google map klik: Ady Water Jakarta Barat

Kantor Cabang Jakarta 2:
Jalan Tanah Merdeka No. 80B, RT.15/RW.5 Rambutan, Ciracas, Jakarta Timur 13830
rute google map klik: Ady Water Jakarta Timur

Kantor Cabang Surabaya:
Kupang Panjaan I No.18, DR. Soetomo, Kec. Tegalsari, Kota SBY, Jawa Timur 60264
rute google map klik: Ady Water Surabaya

 

error: Content is protected !!